Persipura Siap Jika Harus Tanding Ulang Lawan Adelaide United

Sebagaimana telah dikabarkan sebelumnya bahwa Persipura Jayapura masih punya peluang untuk mencuri tiket ke putaran final Liga Champions Asia (LCA) setelah Adelaide United saat berlaga melawan Persipura menggunakan pemain ilegal.

Dalam laga play-off Liga Champions Asia 16 Februari lalu tersebut, Persipura menyerah kalah atas Adelaide United. Bertanding di Australia, Persipura kalah dengan skor telak 3-0.

Adelaide terancam dicabut kesempatannya untuk tampil di fase grup setelah menurunkan Cassio Oliviera pada pertandingan tersebut. Pemain Brasil itu seharusnya tidak dimainkan karena mendapat kartu merah saat laga terakhir Adelaide pada Liga Champions Asia 2010 melawan Jeonbuk Motors pada babak 16 besar.

Menanggapi hal tersebut, Persipura Jayapura lebih menyerahkan segalanya pada Konfederasi Sepak bola Asia (AFC). Meski hal tersebut merupakan kabar baik, pelatih Persipura Jacksen Tiago mengaku tidak ingin berharap lebih dan akan menyerahkan segalanya sesuai peraturan AFC.

Jika Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) memutuskan untuk melakukan pertandingan ulang, Jacksen Tiago mengatakan akan sangat bersyukur dan berjanji akan memberikan perlawanan lebih pada laga tersebut.

Komentar

Postingan Populer