Timnas Senior Ditekuk Persebaya

Pertandingan ujicoba Timnas senior melawan Persebaya di di Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat (24/2/2012) malam berakhir dengan kemenangan Persebaya. Pada pertandingan tersebut timnas senior kalah dengan skor 1-0. Uji coba tersebut menjadi pertandingan bersejarah karena digelar untuk pertama kali di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Stadion baru berkapasitas 55 ribu penonton itu diresmikan pada 2010.

Permainan timnas dalam pertandingan tersebut jauh dari harapan. Pada awal pertandingan, timnas banyak melakukan kesalahan mendasar. Komunikasi antarlini juga tidak berjalan dengan baik. sangat terlihat para pemain timnas masih grogi, sehingga bermain kurang lepas. Jadi, tidak mengherankan jika anak asuh Aji Santoso ini banyak melakukan salah umpan.

Sementara Persebaya terus menekan, meskipun pada menit ke-32 harus kehilangan Feri karena cedera. Feri sempat berbenturan dengan Taufiq saat keduanya berebut bola di pertahanan timnas. Posisi Feri digantikan pemain muda, Rian Wahyu.

Di babak kedua, timnas Indonesia mulai bermain menyerang, tapi tetap saja timnas miskin peluang. Hanya pada menit ke-53, tercatat timnas mendapatkan peluang untuk mencetak gol melalui sebuah tusukan dilakukan Ferdinand Sinaga. Tapi, usahanya masih mampu dipatahkan pemain belakang Persebaya.

Gol kemenangan Persebaya dicetak oleh Otavio Dutra pada menit ke-62 yang lahir dari titik penalti akibat pelanggaran yang dilakukan Diego Michiels terhadap Rian Wahyu di kotak terlarang.

Sampai pertandingan berakhir tak ada lagi gol yang tercipta sehingga pertandingan pun berakhir dengan kemenangan Persenaya dengan skor 1-0.

Komentar

Postingan Populer