Tanggapan Menpora Atas Kisruh Sepakbola Indonesia

Menanggapi keinginan sebagian masyarakat sepakbola kepada pemerintah agar segera turun tangan menengahi kisruh yang terjadi di tubuh PSSI, Menpora Andi Mallarangeng menilai bahwa saat ini pemerintah belum perlu untuk turun tangan meredakan kekisruhan persepakbolaan nasional.

“Sedikit-sedikit turun tangan. Pemerintah belum turun tangan. Pemerinta pada dasarnya bisa, tapi yang ada sekarang KONI bisa menjadi mediator. Lagipula FIFA tidak suka jika pemerintah turun tangan."


Terkait kisruh di tubuh PSSI yang kian berlarut-larut, Menpora Andi Mallarangeng meminta KONI/KOI ikut membantu menyelesaikan masalah tersebut. Menurut Menpora kongres luar biasa (KLB) bukan solusi terbaik bagi masalah yang sekarang terjadi di persepakbolaan Indonesia. Menpora menyarankan agar ditempuh cara lain dalam menyelesaikan perbedaan pendapat, yakni melalui mekanisme arbitrase di KONI/KOI.

“Kalau PSSI melakukan kesalahan, sebaiknya masuk arbitrase, bukan menggelar KLB lalu mengganti kepengurusan. Baru tiga bulan, tidak pas. Yang penting tidak ada penggulingan-penggulingan. Pak Nurdin sendiri kita tunggu sampai masa jabatan habis.”

Postingan Populer